Kasdim 1607/Sumbawa Pimpin Upacara Ziarah Rombongan dalam Rangka HUT ke-67 Kodam IX/Udayana

Minggu, 26 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NTB – Sumbawa Besar –  Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Kodam IX/Udayana, Komando Distrik Militer (Kodim) 1607/Sumbawa menggelar upacara ziarah rombongan yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1607/Sumbawa Mayor inf Dahlan S. Sos., Upacara ini berlangsung khidmat di Taman Makam Pahlawan (TMP) Labuan Badas. Minggu (26/05/2024).

 

Kegiatan ziarah ini dihadiri oleh seluruh jajaran anggota Kodim 1607/Sumbawa, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXVl Kodim 1607/Sumbawa, Upacara dimulai dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh Kasdim 1607/Sumbawa, Mayor inf Dahlan S. Sos.

Kasdim 1607/Sumbawa dalam hal ini, menekankan pentingnya mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur demi mempertahankan kedaulatan dan kemerdekaan bangsa Indonesia. “Melalui ziarah ini, kita diingatkan kembali akan pengorbanan dan perjuangan para pahlawan. Semangat dan nilai-nilai yang mereka wariskan harus terus kita jaga dan implementasikan dalam tugas sehari-hari,” ujar Kasdim.

 

Acara ziarah rombongan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan peringatan HUT ke-67 Kodam IX/Udayana yang juga mencakup berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan lainnya.

peringatan tahun ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta meningkatkan semangat kebersamaan dalam membangun daerah.

 

Dengan peringatan ini, diharapkan semangat juang dan pengabdian para prajurit TNI Kodam IX/Udayana dapat terus berkobar dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka demi menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI.

Berita Terkait

Bolone Mase Dukung Paket KARISMA, Memilih Sosok Pemimpin yang Layak Membawa Karangasem Maju dan Bermartabat
Diskusi Publik Ungkap Keluhan Masyarakat Buleleng Didepan Kandidat Pilkada
Aliansi Kebhinekaan kembali Gelar Aksi Damai di Polda, Tegaskan Segera Proses dan Tersangkakan AWK
Film Malam Keramat Sungguhan Menyeramkan dan Ada Adegan Yang Fenomenal Mantan Miss Indonesia 2019 lho
TikToker Vanda Rainy Dilirik Pihak Politik Menjadi Suara Perempuan. Wah Bidang Baru kah Buat Vanda ?
Akar Desa Indonesia Bersama DEN Dorong Net Zero Emission dari Desa
Rela Antri Nonton Bioskop VR, Siswa SDN.Banyuanyar 1 Ramaikan Sampang Water Park
BPN Kabupaten Probolinggo Gandeng kejaksaan Negeri Kraksaan Serta Kemenag kabupaten Probolinggo prihal sertipikat Tanah Wakaf

Berita Terkait

Minggu, 8 September 2024 - 08:11

Bolone Mase Dukung Paket KARISMA, Memilih Sosok Pemimpin yang Layak Membawa Karangasem Maju dan Bermartabat

Minggu, 8 September 2024 - 00:10

Diskusi Publik Ungkap Keluhan Masyarakat Buleleng Didepan Kandidat Pilkada

Sabtu, 7 September 2024 - 23:37

Aliansi Kebhinekaan kembali Gelar Aksi Damai di Polda, Tegaskan Segera Proses dan Tersangkakan AWK

Sabtu, 7 September 2024 - 19:00

TikToker Vanda Rainy Dilirik Pihak Politik Menjadi Suara Perempuan. Wah Bidang Baru kah Buat Vanda ?

Sabtu, 7 September 2024 - 15:13

Akar Desa Indonesia Bersama DEN Dorong Net Zero Emission dari Desa

Berita Terbaru