Home / Tak Berkategori

Bakamla Jalin Kerja Sama dengan Pemkab Morowali

Kamis, 20 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakamla RI dan Pemerintah Kabupaten Morowali sepakat melaksanakan kerjasama. Hal ini ditandai dengan dilaksanakannya penandatanganan nota kesepahaman secara terpisah (desk to desk).

Dalam hal ini, Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Aan Kurnia melakukan penandatanganan di ruang kerja Mabes Bakamla RI. Sedangkan Bupati Morowali Drs. Taslim yang disaksikan Kolonel Bakamla Aman Kurniawan, SH, M.Tr.Hanla, MM., melaksanakan penandatanganan di Kantor Bupati, Kamis (20/7/2023).

Nota kesepahaman ini berisikan tentang penyediaan fasilitas berupa lahan dan atau bangunan/kantor serta fasilitas lain untuk mendukung peningkatan keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Kabupaten Morowali, pemanfaatan teknologi dan sarana prasarana untuk mendukung kelancaran kegiatan peningkatan keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Kabupaten Morowali, pemberdayaan masyarakat pesisir dalam rangka mendukung peningkatan pelaksanaan keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Kabupaten Morowali, peningkatan kapasitas sumber daya manusia di bidang keamanan dan keselamatan laut dan pertukaran informasi di bidang keamanan dan keselamatan laut.

“Tindaklanjut penandatanganan ini, pihak Pemkab Morowali menghibahkan tanah di wilayah Morowali untuk di bangun Kantor Stasiun Peringatan Dini Bakamla RI,”Ujar Kapten Bakamla Happy Ali yang turut hadir.

“Selain itu, akan dibentuk Relawan Penjaga Laut Nusantara (Rapala) di wilayah Morowali sebagai salah satu tindaklanjut lainnya,”jelas Kapten Bakamla Happy Ali menambahkan.(Humas Bakamla RI)

Berita Terkait

SYUKURAN PEMBERKATAN PATUNG YESUS KRISTUS PENYELAMAT SIBEABEA,BUPATI SAMOSIR : PENATAAN SIBEABEA MASIH TERUS BERLANJUT MELALUI SINERGITAS PEMKAB SAMOSIR DENGAN PEMERINTAH ATASAN
Konser John Legend Siap Digelar 6 Oktober 2024 di SICC Bogor
Diva Hani hadir dengan ”Gara Gara Sebotol” Karya Syafei Sroop
Trio Macan Kembali Hadir, Nyanyikan Lagu “Sigar” Karya Denny Caknan
BNN Badung: Momentum Ulang Tahun Untuk Wujudkan Kabupaten Badung Bersinar
Rifani Siap Perform Menggebrak Panggung ID Fest 2024
Jelang Pilkada Serentak, Babinsa Koramil 09/Utan Bersama Instansi Terkait Perkuat Kesiapan Linmas Kecamatan Rhee
Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bersinergi Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan di Desa Motong

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 21:17

SYUKURAN PEMBERKATAN PATUNG YESUS KRISTUS PENYELAMAT SIBEABEA,BUPATI SAMOSIR : PENATAAN SIBEABEA MASIH TERUS BERLANJUT MELALUI SINERGITAS PEMKAB SAMOSIR DENGAN PEMERINTAH ATASAN

Kamis, 19 September 2024 - 20:34

Konser John Legend Siap Digelar 6 Oktober 2024 di SICC Bogor

Kamis, 19 September 2024 - 20:28

Diva Hani hadir dengan ”Gara Gara Sebotol” Karya Syafei Sroop

Kamis, 19 September 2024 - 20:19

Trio Macan Kembali Hadir, Nyanyikan Lagu “Sigar” Karya Denny Caknan

Kamis, 19 September 2024 - 20:12

BNN Badung: Momentum Ulang Tahun Untuk Wujudkan Kabupaten Badung Bersinar

Berita Terbaru