Kolaborasi Tak Bersekat Ciptakan Dunia Kewirausahaan yang Semakin Berdaya Bersama The Entrepreneurs Society

Kamis, 14 Desember 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

6 tahun sudah TES menjadi rumah bagi para pengusaha yang ingin terus berkembang, The Entrepreneurs Society hadir sebagai wadah bagi pengusaha dari berbagai kalangan sektor bisnis yang berasal dari seluruh Indonesia.

Dimulai dari komunitas kecil, The Entrepreneurs Society terus melebarkan sayapnya menjadi komunitas besar yang mempunyai visi mempersatukan Indonesia dan mensejahterakan rakyat Indonesia tanpa diskriminasi melalui pengembangan ilmu, edukasi, inspirasi, dan peluang dalam dunia kewirausahaan. Sejalan dengan hal tersebut, The Entrepreneurs Society telah mendukung semua anggotanya untuk saling membantu dalam mengembangkan bisnis mereka, serta  menjadi komunitas kewirausahaan yang tidak hanya berakar dari kacamata profit, tetapi juga kewirausahaan yang mempunyai dampak sosial bagi sekitar.

The Entrepreneurs Society baru saja mengadakan acara tahunan, yaitu Lintaspreneur 2023. Berbeda dari tahun sebelumnya, kali ini Lintaspreneur 2023 diselenggarkan secara hybrid (on-site dan online) dengan total jumlah 150 partisipan, mengusung tema utama “Creating Social Impact Through Growing Your Business in Digital Era”. Tema tersebut dikemas secara mendalam oleh sepuluh (10) pembicara yang kompeten di bidangnya masing-masing.

Klemens Rahardja (Founder dari The Entrepreneurs Society) membawakan topik “Membangun Brand Kelas Dunia dengan Creative Storytelling”

Anastasia Satriyo (Founder dari Relasi Diri) membawakan topik “Kesehatan Mental Bersama Relasi Diri”

Anita Hartono  (Founder dari @mambucha.id) membawakan topik “Dari Ternak Scoby Sampai Membantu Kesehatan Banyak Orang”

Ignatius Tuntas Wijaya (Founder dari Rumah Peduli Usaha Disabilitas (RUMPUD), Dewi Winarti (Founder dari @dewijayacare), Mario Pandapotan (Founder dan Direktur dari @sunyicoffee) membawakan topik “Menciptakan Indonesia yang Semakin Inklusif”

Arman Armano (MUA & Founder dari @armamarmano_academy @armanarmano_professional) membawakan topik “Bermula dari MUA dengan Bayaran Ratusan Ribu, Hingga Menjadi Beautypreneur dengan Puluhan Ribu Siswa”

Okie Imanto (CEO dariGreenwoods Group) “Bagaimana Caranya Membangun Kepercayaan dengan Brand yang Konsisten”

Cyntia Jasmine (Founder dari @gifu_souvenirs @gifu_invitation) membawakan topik “Dari Modal Nol Hingga Dikenal Secara Nasional”

Peter Shearer (Founder & CEO Wahyoo) membawakan topik “Kisah Impian Memberantas Kelaparan Lewat Startup Digital”

Image

Salah satu pembicara yang turut hadir adalah Okie Imanto, CEO dari @mygreenwoods, membawakan topik “Bagaimana Caranya Membangun Kepercayaan dengan Brand yang Konsisten”. Dalam sesi tersebut, Okie Imanto menyebutkan bahwa membangun brand trust bukanlah tugas yang mudah. Diperlukan usaha, konsistensi, dan komitmen untuk menciptakan ikatan yang kokoh antara merek dengan pelanggan.

Lebih lanjut, kehangatan terasa ketika Founder dari The Entrepreneurs Society (Klemens Rahardja), pembicara, dan partisipan yang hadir secara on-site saling berkenalan satu sama lain. Mereka memperkenalkan bisnis yang sedang dirintis maupun yang sudah dijalankan. Secara tidak langsung, hal tersebut mampu menciptakan ruang kolaborasi antar sesama pelaku bisnis dan menjadi insight tersendiri bagi masing-masing pemilik bisnis untuk mengembangkan bisnisnya, baik secara profit maupun social value karena The Entrepreneurs Society percaya bahwa kolaborasi menjadi kunci agar dunia kewirausahaan semakin berdaya dan naik kelas.

Image

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Earn More, Grow Together: TradingPRO Launches Partnership Program for Filipino Affiliates and IBs
“Oshi no Ko” Collaboration Hits Karaoke Manekineko SEA Branches
BRI Kemayoran Region 6/Jakarta 1 Kolaborasi dengan KemenKopUKM di Acara Kopling JIExpo
BINUS University Raih Satria Edukasi Award 2025 sebagai Perguruan Tinggi Kelas Dunia Bidang Teknologi Informasi
KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung
Kenapa Kita Lebih Gampang Belanja daripada Nabung? Ini Penjelasannya
Live from Milan │ SWM Officially Launches Its Global Expansion
NgoFi ‘Ngobrolin Film’ di Galeri Darmin Kopi Bahas Perhelatan Akbar Santri Film Festival (SANFFEST) 2025.

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 22:45

Earn More, Grow Together: TradingPRO Launches Partnership Program for Filipino Affiliates and IBs

Selasa, 11 November 2025 - 15:12

“Oshi no Ko” Collaboration Hits Karaoke Manekineko SEA Branches

Selasa, 11 November 2025 - 14:27

BRI Kemayoran Region 6/Jakarta 1 Kolaborasi dengan KemenKopUKM di Acara Kopling JIExpo

Selasa, 11 November 2025 - 13:21

BINUS University Raih Satria Edukasi Award 2025 sebagai Perguruan Tinggi Kelas Dunia Bidang Teknologi Informasi

Selasa, 11 November 2025 - 11:14

KAI dan Pemprov Jawa Barat Perkuat Sinergi Bahas Keselamatan Perlintasan dan Revitalisasi Stasiun Bandung

Berita Terbaru