Guna Pastikan Kesiapan Pemilu 2024, Personel Pengamanan Cek Lokasi TPS

Senin, 12 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang, Selebritynews.id – Dalam rangka mengetahui karakteristik kerawanan daerah pada suatu tempat yang akan digunakan sebagai obyek pengamanan TPS Pemilu 2024 personel melakukan pengecekan lokasi tempat pemungutan suara yang berada di Desa Benda, Kecamatan Sukamulya, Kabupaten Tangerang pada Senin (12/02).

Kegiatan pengecekan dilakukan oleh personel yang terlibat pengamanan TPS Pemilu 2024 di masing-masing TPS yang sudah terploting.

Kanit Patwal Satlantas Polresta Tangerang IPDA Asep mengatakan kegiatan pengecekan ini merupakan perintah langsung dari Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim. “Menindak lanjuti perintah Kapolda Banten untuk mengetahui karakteristik kerawanan daerah lokasi tempat pemungutan suara Pemilu 2024,” katanya.

Asep berharap semoga dengan diadakannya kegiatan pengecekan dapat mengetahui karakteristik dan kerawanan. “Semoga dengan kegiatan ini anggota yang terlibat pengamanan TPS Pemilu 2024 dapat mengetahui karakteristik dan juga kerawanan suatu daerah maka akan memudahkan dalam bertindak saat hari H nanti,” harap Asep.

Terakhir Asep mengajak masyarakat untuk ikut berperan dalam menciptakan lingkungan yang kondusif. Sinergi antara kepolisian dan masyarakat diharapkan dapat menciptakan suasana yang aman dan mendukung suksesnya pemilu di wilayah hukum Polda Banten. “Dengan pendekatan preventif dan koordinasi yang baik serta melibatkan polwan Polda Banten untuk menunjukkan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. Semoga kegiatan ini dapat berjalan lancar dan memberikan kontribusi positif untuk kesuksesan Pemilu 2024,” tutupnya (Bidhumas).

Berita Terkait

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.
Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.
Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret
Sambangi Toko Sembako Ka SPK 1 Polsek Cipanas Polres Lebak, Sampaikan Pesan Kamtibmas
“Bhabinkamtibmas Sambang silaturahmi di Sekretariat PPS Sukasari”
Bhabinkamtibmas Bersama Anggota SPKT Polsek Cipanas Patroli Siang Sambangi Warung Madura
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:22

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:20

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:17

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:12

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.

Selasa, 27 Agustus 2024 - 18:40

Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret

Berita Terbaru

Event

Bitcoin Price Hits $65,000, Effects of #Uptober?

Jumat, 18 Okt 2024 - 15:20