Sinergisitas Forkopimda Kabupaten Tangerang Amankan Pemilu 2024 , Siapkan Tim Kesehatan 24 Jam Pada Hari Pencoblosan

Selasa, 13 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangerang, – selebritynews.id Pemerintah Kabupaten Tangerang dan Polresta Tangerang Polda Banten membangun sinergisitas dalam upaya pengamanan Pemilu 2024. Aspek yang juga menjadi sorotan utama adalah kesehatan para petugas TPS.

“Dari Dokes Polresta Tangerang bekerjasama dengan Dinas kesehatan Kabupaten Tangerang dengan layanan 24 jam, untuk melakukan pelayanan kesehatan untuk masyarakat dan ada nomor hotline jika dibutuhkan layanan kesehatan,” kata Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono, Senin (12/2/2024).

Terkait kesiapan pengamanan, Baktiar menyebut akan menerjunkan personel sebanyak 1083 personel. Terdiri dari 680 personel Polresta Tangerang, 260 personel Polda Banten, dan 98 personel Brimob Polda Banten. Juga dibantu personel dari TNI Kodim 0510 Tigaraksa dan unsur pemerintah daerah.

“Sekian banyak personel tersebar di seluruh TPS dan melaksanakan pengamanan gudang gudang logistik serta distribusi logistik,” ucap Baktiar.

Sedangkan untuk pola pengamanan, personel Brimob akan ditempatkan di 3 rayon, yaitu: rayon yang siaga di Polsek Panongan, Polsek Balaraja, dan Polsek Pasar Kemis.

“Untuk personil Brimob ini untuk antisipasi kondisi kontijensi terutama daerah yang rawan, terutama rawan banjir karena ada beberapa wilayah di Kabupaten Tangerang ini yang rawan banjir,” terang Baktiar.

Sementara Pj Bupati Tangerang Andi Ony Prihartono menyatakan, Pemkab Tangerang menyiapkan tenaga kesehatan. Hal itu untuk mengantisipasi dan menjaga kondisi kesehatan petugas di TPS.

“Kami juga menyiapkan linmas sesuai dengan kebutuhan di TPS di seluruh wilayah Kabupaten Tangerang,” kata Andi Ony.

Berita Terkait

Film “Tulang Belulang Tulang” Angkat Semangat Kekeluargaan dengan Budaya Batak, Tayang 26 September 2024
Berdalih Iming Iming Investasi, Oknum Pegawai Bank BRI Diduga Gelapkan Milyaran Uang Puluhan Nasabah
Toga Sinaga Samosir Dukung Pasangan Vandiko-Ariston
SYUKURAN PEMBERKATAN PATUNG YESUS KRISTUS PENYELAMAT SIBEABEA,BUPATI SAMOSIR : PENATAAN SIBEABEA MASIH TERUS BERLANJUT MELALUI SINERGITAS PEMKAB SAMOSIR DENGAN PEMERINTAH ATASAN
BNN Badung: Momentum Ulang Tahun Untuk Wujudkan Kabupaten Badung Bersinar
Rifani Siap Perform Menggebrak Panggung ID Fest 2024
STM FAOMA KHODA,masyarakat Nias memberikan dukungan kepada EDY&HASAN,untuk jadi Gubernur Sumatra Utara
Selain Ajarkan Sehat Rohani, Kanjeng Romo K.H. Abdul Madjid Ali Fikri, RA. Juga Ajarkan Sehat Jasmani. 
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 20 September 2024 - 13:45

Film “Tulang Belulang Tulang” Angkat Semangat Kekeluargaan dengan Budaya Batak, Tayang 26 September 2024

Jumat, 20 September 2024 - 10:54

Berdalih Iming Iming Investasi, Oknum Pegawai Bank BRI Diduga Gelapkan Milyaran Uang Puluhan Nasabah

Kamis, 19 September 2024 - 21:17

SYUKURAN PEMBERKATAN PATUNG YESUS KRISTUS PENYELAMAT SIBEABEA,BUPATI SAMOSIR : PENATAAN SIBEABEA MASIH TERUS BERLANJUT MELALUI SINERGITAS PEMKAB SAMOSIR DENGAN PEMERINTAH ATASAN

Kamis, 19 September 2024 - 20:12

BNN Badung: Momentum Ulang Tahun Untuk Wujudkan Kabupaten Badung Bersinar

Kamis, 19 September 2024 - 18:56

Rifani Siap Perform Menggebrak Panggung ID Fest 2024

Berita Terbaru