Pemalang – Di era globalisasi yang penuh tantangan ini, bangsa Indonesia dihadapkan pada tugas besar untuk membangun generasi emas yang tangguh dan siap menghadapi masa depan. Generasi muda yang berkarakter mulia, cerdas, dan memiliki mental juara adalah kunci kemajuan bangsa.
pada hari lahir (Harlah) Muslimat NU ke 78 tahun 2024 yang digelar di Benowo Park Desa Penggarit Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang hari ini, (18/5) menyelenggarakan Festival PAUD Muslimat NU dengan tema “Membangun Generasi Berkarakter”.
Bupati Pemalang Mansur Hidayat yang hadir pada acara tersebut menyampaikan terima kasih dan mengapresiasinya. ” Festival tersebut merupakan kegiatan kreatif dan inovasi yang sangat baik khususnya bagi anak-anak PAUD sehingga mereka bisa lebih berani untuk tampil di depan umum.”
Didalam Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) kata Bupati, banyak kegiatan bermainnya, maka dengan adanya festival tersebut membuat anak-anak bisa lebih kreatif dan lebih berani lagi untuk tampil didepan umum. Karena menurut Bupati tidak semua anak punya keberanian untuk tampil untuk menujukan kemampuanya.
“Jadi dengan adanya festival ini dapat menumbuhkan mental anak-anak kita untuk bisa lebih berani tampil didepan umum,” ujarnya.
Ucapan terima kasih kembali disampaikan Bupati kepada para guru PAUD khususnya di lingkungan Muslimat NU atas segala upayanya dalam mendidik anak-anak PAUD. Bupati menguraikan, mendidik anak-anak PAUD itu tidak gampang, dengan adanya upaya yang luar biasa dari para guru, harapannya bibit-bibit unggul khususnya anak-anak dari Kabupaten Pemalang ini dapat tumbuh menjadi anak-anak yang berakhlakul karimah dan punya karakter yang kuat, yang dimulai dari pendidikan PAUD,
“Dari sinilah anak-anak punya karakter yang kuat, baru ke jenjang yang lebih tinggi,” kata Bupati.
Sebelum menutup arahannya, Bupati kembali menyampaikan terima kasih kepada Muslimat NU dan para PAUD dilingkungan Muslimat NU yang telah berupaya keras membantu pemerintah dalam rangka mencerdaskan anak bangsa.
Sebelumnya Ketua Panitia festival anak dari guru PAUD Muslimat NU Kabupaten Pemalang, Dewi Widyastuti melaporkan selain di harapkan dapat mendorong kretifitas dan imajinasi anak. festival tersebut bertujuan untuk mengembangkan potensi anak dan guru muslimat.
Kegiatan tersebut, lanjut Dewi di ikuti guru dan peserta didik PAUD yang bernaung dalam pendidikan Muslimat NU Se-Kabupaten Pemalang yang ada di Kecamatan Ulujami, Comal, Bodeh,Ampelgading, Petarukan, Pemalang, Taman, Moga dan Warungpring.
Selain Ketua TP. PKK Kabupaten Pemalang, Shanti Rosalia, acara tersebut dihadiri Pengurus Cabang NU Kabupaten Pemalang, Pimpinan Cabang Muslimat NU Kabupaten Pemalang, Ketua Yayasan Pendidikan Muslimat NU Kabupaten Pemalang dan Ketua Ikatan Guru PAUD Muslimat NU Kabupaten Pemalang