Sambut HUT Humas Polri Ke 72, Humas Polda Babel Gelar Aksi Bakti Sosial Pemberian Air Bersih Kepada Masyarakat*

Rabu, 4 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polda Bangka Belitung, Bidang Hubungan Masyarakat,- Bidang Hubungan Masyarakat Polda Bangka Belitung menggelar aksi bakti sosial pembagian air bersih, Rabu (4/10/23) pagi.

Pembagian air bersih kali ini dilaksanakan dengan menyasar masyarakat Desa Padang Baru Kecamatan Pangkalanbaru Kabupaten Bangka Tengah.

Dalam Bakti sosial pembagian air bersih tersebut dihadiri langsung oleh Wakapolda Babel Brigjen Pol Sugeng Suprijanto didampingi Kabid Humas dan beberap pejabat utama Polda Babel.

Wakapolda mengatakan kegiatan bakti sosial pemberian air bersih kepada masyarakat rutin dilakukan Polri khususnya dijajaran Polda Babel.

Apalagi, menurutnya, kegiatan ini berlangsung dalam rangka rangkaian HUT Humas Polri yang ke-72 tahun yang akan diperingati tanggal 30 Okrober 2023 nanti.

“Apa lagi ini merupakan HUT Humas Polri yang ke-72, kita lakukan bakti sosial dengan membantu warga yang lagi membutuhkan air bersih di musim kemarau saat ini,”kata Wakapolda kepada wartawan.

Wakapolda menuturkan, dalam pendistribusian air ke warga ini air biasanya turut mendatangkan mobil untuk air yang layak konsumsi masyarakat.

Namun, pada saat ini mobil tersebut masih rusak dan hanya distribusi air buat kebutuhan rumah tangga.

Ia juga menambahkan nantinya, Kepolisian tidak akan berhenti dalam menggelar bakti sosial pemberian air bersih.

“Nanti bakti sosial ini tidak berhenti disini saja, tapi akan ada bakti sosial yang akan diadakan angkatan saya Akpol 90,”tuturnya.

Lebih lanjut, dikatakan Wakapolda pendistribusian air bersih ini hampir setiap hari dilakukan bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Untuk hari ini kita sediakan 5 kendaraan Water Cannon pengangkut air bersih, rencananya ada 6 kendaraan, namun karena satu kendaraan air bersih yang langsung bisa dikonsumsi lagi rusak, jadi hanya ada 5 kendaraan saja,”pungkasnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Babel Kombes Pol Jojo Sutarjo mengatakan dalam rangka HUT Humas Polri, pihaknya terus melakukan beberapa aksi kemanusian.

Seperti halnya, bakti kesehatan donor darah hingga kegiatan bakti sosial pemberian air bersih serta bantuan sembako ke masyarakat.

“Seperti beberapa hari lalu, kita adakan bakti sosial dengan melakukan donor darah di PMI Pangkalpinang, dan itu diikuti Humas Polres jajaran dan dilakukan di masing-masing wilayah,”kata Jojo.

Jojo menyebutkan pendistribusi air bersih ini juga dilakukan serentak oleh Humas dijajaran Polres yang ada di Bangka Belitung.

“Semoga dengan adanya distribusi air bersih ini bisa sedikit membantu dan mengurangi masalah warga yang terdampak kekeringan akibat musim kemarau saat ini,”sebut Jojo.

Berita Terkait

Certified to Lead with PetroSync: API 510 Training That Sets Industry Standards
Aswar Wahab, Pengusaha Dunia Akhirat Pembelajar Universitas Kehidupan dan Penjaga Asa Yatim Dhu’afa Indonesia
Understand Damage Before It Happens – Join PetroSync’s API 571 Training and Lead in Asset Integrity
Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung
Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,
Evaluasi Kinerja Aksi Shunting Wabup Intan Dorong Sinergi Berkelanjutan
TIM INH TERUS BERGERAK BERBAGI DI HARI jum’at
Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau operasi minyak di pasar

Berita Terkait

Rabu, 16 Juli 2025 - 04:30

Certified to Lead with PetroSync: API 510 Training That Sets Industry Standards

Senin, 14 Juli 2025 - 17:51

Aswar Wahab, Pengusaha Dunia Akhirat Pembelajar Universitas Kehidupan dan Penjaga Asa Yatim Dhu’afa Indonesia

Senin, 14 Juli 2025 - 11:18

Understand Damage Before It Happens – Join PetroSync’s API 571 Training and Lead in Asset Integrity

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:45

Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung

Minggu, 6 Juli 2025 - 19:54

Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,

Berita Terbaru

Event

MIND ID Ajak Masyarakat Jaga Laut

Jumat, 18 Jul 2025 - 20:43