Home / Tak Berkategori

Menhan Prabowo Terima Kunjungan Menlu Turki, Bahas Kerja Sama Pertahanan

Sabtu, 15 Juli 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, selebritynews.id – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Turki H.E. Mr. Hakan Fidan di kantor Kemhan, Sabtu (15/7).

Turut hadir dalam penyambutan Menlu Turki sejumlah pejabat yaitu Sekjen Kemhan, Dirjen Strahan Kemhan, Dirjen Renhan Kemhan dan Dirkersinhan Ditjen Strahan Kemhan.

Dalam kunjungannya, Menhan Prabowo dan Menlu Turki membahas sejumlah topik terkait hubungan bilateral kedua negara, termasuk kerja sama di bidang pertahanan.

Menhan Prabowo menilai Turki adalah negara sahabat yang penting dan telah lama saling membangun kerja sama di bidang pertahanan dengan Indonesia dalam kerangka bilateral. “Saya melihat bahwa masih banyak ruang dan bidang kerja sama pertahanan yang dapat dimanfaatkan oleh kedua negara di masa mendatang. Ini harus ditingkatkan dalam rangka membangun rasa saling percaya dan peningkatan kapasitas angkatan bersenjata maupun sektor industri pertahanan kedua negara,” ungkap Menhan Prabowo.

Indonesia dan Turki memiliki kerja sama di bidang pertahanan yang cukup erat. Kedua negara memiliki dokumen kesepakatan kerja sama di bidang industri pertahanan yang ditandatangani pada tahun 2010. Hubungan erat itu juga tercermin dari adanya forum dialog pertahanan antara Indonesia dan Turki (Defence Dialogue Meeting Indonesia-Turkiye yang mulai berjalan sejak 2020.

Kedua negara juga memiliki kerja sama penelitian dan pengembangan di bidang pertahanan. Kerja sama yang telah dilaksanakan saat ini antara lain kerja sama penelitian dan pengembangan software defence radio antara Aselsan (Turki) dengan PT Wellracom Megahjaya dan PT LEN (Indonesia). Adapun kerja sama penelitian dan pengembangan IFV-Infantry Fighting Vehicle antara FNSS (Turki) dan PT Pindad (Indonesia). Kedua negara juga memiliki kerja sama untuk peningkatan kapasitas indusri pertahanan. (Biro Humas Setjen Kemhan)

 

Berita Terkait

Level Up Your Workouts: How GoGym is Turning Fitness into a Game
Polres Samosir Tegakkan Disiplin : Pengawasan Penampilan, Kesehatan, dan Perilaku Personel
Xpress’ RXP Program: Empowering Riders, Creating Jobs, and Building Financial Freedom
Innovative Transportation Solutions: Xpress Partners with Boracay for Sustainable and Organized E-Trike Services
Disiplin Meningkat, Pelanggaran Anggota Polda Sumut Turun Signifikan di 2024
Dirjen Tanaman Pangan : Food Estate Al Zaytun sebagai Role Model Food Estate Daerah Lain di Indonesia
Padepokan Cimande Tarikolot Nusantara Hadiri Acara Puncak Taman Mangruve
Intan Nurul Hikmah Wakil bupati terpilih terus merutinitaskan Berbagi di Hari jum’at tanpa batas

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 09:51

Level Up Your Workouts: How GoGym is Turning Fitness into a Game

Selasa, 7 Januari 2025 - 12:28

Polres Samosir Tegakkan Disiplin : Pengawasan Penampilan, Kesehatan, dan Perilaku Personel

Selasa, 7 Januari 2025 - 11:21

Xpress’ RXP Program: Empowering Riders, Creating Jobs, and Building Financial Freedom

Selasa, 7 Januari 2025 - 10:46

Innovative Transportation Solutions: Xpress Partners with Boracay for Sustainable and Organized E-Trike Services

Senin, 6 Januari 2025 - 11:04

Disiplin Meningkat, Pelanggaran Anggota Polda Sumut Turun Signifikan di 2024

Berita Terbaru