Polsek Cikande Terus Melaksanakan Patroli Siang Hari, Antisipasi Gangguan Kamtibmas dan Tindak Kejahatan

Minggu, 4 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Serang. Selebritynews.id – Polsek Cikande Polres Serang melaksanakan patroli guna mencegah terjadinya tindak kejahatan dan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) agar tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Cikande, Minggu (4/2/2024) Siang.

“Kegiatan ini merupakan patroli bersifat preventif atau upaya pencegahan terhadap gangguan Kamtibmas dan tindak kejahatan,” ujar Kapolsek Cikande Kompol Andri Surya Kurniawan.

Hal ini juga sesuai dengan perintah langsung Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko, S.H., S.I.K., M.H., M.S.I agar Polsek jajaran mengencarkan patroli antisipasi tindak kejahatan dan gangguan Kamtibmas

Lanjut, Kapolsek Cikande menjelaskan, sasaran patroli yang dilaksanakan personel yakni lokasi area publik, obyek vital, kawasan Industri, pertokoan, perbankan, gerai ATM, Parkir umum serta pemukiman masyarakat.

“Kegiatan patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Petugas juga, memberikan imbauan terkait Kamtibmas kepada masyarakat,” ujarnya.

Beberapa pesan imbauan yang sering disampaikan kepada masyarakat terkait parkir kendaraan ditempat aman dan dikunci pengamana. Selain itu masyarakat juga diingatkan agar waspada membawa atau memakai barang berharga.

“Saat patroli, petugas selalu mengingatkan agar masyarakat parkir kendaraan ditempat aman dan dikunci ganda, selain itu petugas juga mengingatakan agar masyarakat tidak memakai barang berharga yang mencolok seperti perhiasan, dan masyarakat juga diingatkan agar tidak membawa uang tunai dengan jumlah besar. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari terjadinya tindak kejahatan.” Kata Kapolsek Cikande.

Selain itu, patroli ini juga sebagai cooling system dan merupakan kegiatan cipta kondisi dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang sejuk, aman, dan kondusif jelang pemilu 2024 di wilayah hukum Polsek Cikande

Kapolsek menambahkan, masyarakat juga dihimbau segera melaporkan ke pos Polisi terdekat atau Bhabinkamtibmas atau hubungi Call Center 110 jika melihat, mengetahui hal yang mencurigakan atau tindak kejahatan.

“Dengan patroli rutin ini kita harapkan situasi dan kondisi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Cikande semakin kondusif.” Tutup Kapolsek Cikande.

Berita Terkait

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.
Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.
Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret
Sambangi Toko Sembako Ka SPK 1 Polsek Cipanas Polres Lebak, Sampaikan Pesan Kamtibmas
“Bhabinkamtibmas Sambang silaturahmi di Sekretariat PPS Sukasari”
Bhabinkamtibmas Bersama Anggota SPKT Polsek Cipanas Patroli Siang Sambangi Warung Madura

Berita Terkait

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:22

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:20

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:17

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:12

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.

Selasa, 27 Agustus 2024 - 18:40

Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret

Berita Terbaru

Terkini

KAMMI Desak KPK Tangkap Harun Masiku

Minggu, 22 Des 2024 - 08:30