Polsek Ciruas Amankan Seluruh TPS Di Kecamatan Ciruas Dalam Pemungutan Suara Pemilu 2024

Rabu, 14 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

POLRES SERANG, Selebritynews.id – Polsek Ciruas mengamankan seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) dibantu Personil Bantuan Komando Operasi (BKO), yang tersebar diseluruh desa di Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang pada pemungutan suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Rabu (14/02/24).

Sebanyak 223 TPS di 15 desa di Kecamatan Ciruas hari ini (14/02/24) melaksanakan tahapan pemungutan suara Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Capres/Cawapres) Pemilu 2024.

Kapolres Serang AKBP Candra Sasongko, S.H., S.I.K., M.H., M.Si saat melakukan pemantauan ke TPS mengatakan, jika pemungutan suara merupakan tahapan krusial pada penyelenggaraan Pemilu tahun 2024, sehingga kesiapan dari penyelenggara Pemilu, sarana prasarana serta personil pengamanan akan sangat menunjang dalam kelancaran kegiatan.

“Kegiatan pemantauan ini juga dilakukan sebagai bentuk sinergitas dan kolaborasi yang solid untuk mensukseskan Pemilu Tahun 2024 khususnya di wilayah hukum Polres Serang agar dapat berjalan dengan aman, lancar dan demokratis,” kata AKBP Candra Sasongko.

Kapolsek Ciruas Kompol Muhamad Cuaib, menuturkan, bahwa hari ini memasukin tahapan pemungutan suara yang merupakan tahapan yang sangat krusial dalam tahapan Pemilu.

“Tahap pemungutan suara merupakan tahapan yang krusial dalam tahapan Pemilu seperti apa yang dikatakan bapak Kapolres Serang”, tuturnya.

“Sejak H-5 Personil kami sudah bekerja secara optimal dari pengamanan di Pantia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pendistribusian logistik ke Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan saat ini, pengamanan pemungutan suara dan selanjut Pleno di PPK”, tambahnya.

Selanjutnya, Kapolsek menyampaikan, apabila ada ketidakpuasan sampaikan dengan santun dan tidak menggunakan cara-cara yang dapat menimbulkan kericuhan.

“Jika ada ketidakpuasan dalam proses pemungutan hingga perhitungan suara, sampaikan dengan santun, dan kami akan mengawal Pemilu 2024 ini hingga selesai”, lanjutnya.

Terakhir, Kapolsek mengajak masyarakat, untuk mensukseskan Pemilu 2024, dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan untuk masa depan bangsa.

“Bersama-sama kita mensuksekan Pemilu dengan datang ke TPS, coblos pilihan sesuai dengan hati nurani, dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan”, tutupnya.

Berita Terkait

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.
Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.
Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret
Sambangi Toko Sembako Ka SPK 1 Polsek Cipanas Polres Lebak, Sampaikan Pesan Kamtibmas
“Bhabinkamtibmas Sambang silaturahmi di Sekretariat PPS Sukasari”
Bhabinkamtibmas Bersama Anggota SPKT Polsek Cipanas Patroli Siang Sambangi Warung Madura

Berita Terkait

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:22

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:20

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:17

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:12

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.

Selasa, 27 Agustus 2024 - 18:40

Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret

Berita Terbaru

Event

Announcing Boost Gio as a Staynex Ambassador/KOL

Rabu, 13 Nov 2024 - 15:44

Event

Apa Saja Manfaat Kunyit Asam untuk Rahim?

Rabu, 13 Nov 2024 - 04:54