Polsek Cikande Jaga Ketat Gudang Logistik Pemilu 2024 Jelang Rapat Pleno Hitung Suara Tingkat Kecamatan

Jumat, 16 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Serang, Selebritynews.id – Usai melakukan pengamanan TPS dalam tahapan pemungutan suara dan penghitungan surat suara, pergeseran logistik Pemilu 2024 terus dikawal ketat kepolisian. Saat ini logistik pemilu sudah dibawa dari TPS ke kantor kecamatan untuk dilakukan penghitungan surat suara di tingkat desa atau kelurahan.

Seperti hal nya di wilayah kecamatan Cikande dan kecamatan kibin, kepolisian khususnya Polsek Cikande mengawal dan menjaga ketat surat suara di gudang logistik kecamatan.

Kapolsek Cikande Kompol Andri Surya Kurniawan mengungkapkan, setelah selesai tahap coblos dan hitung di TPS, kita lakukan pengawalan logistik pemilu 2024 dari TPS ke kantor desa terlebih dahulu. Setelah seluruh logistik pemilu di satu desa sudah lengkap, maka logistik pemilu langsung digeser ke kantor kecamatan.

“Saat ini seluruh surat suara hasil pencoblosan dan penghitungan di TPS wilayah kecamatan Cikande dan Kibin sudah berada di gudang logistik kecamatan. Semuanya kita kawal dan jaga ketat,” ungkapnya, Jum’at (16/2/2024).

Sejak kemarin sudah kita siagakan beberapa personel Polsek Cikande di kantor kecamatan Cikande dan Kibin. Kapolsek Cikande memastikan kantor kecamatan di wilayahnya dijaga selama 24 jam penuh selama proses penghitungan suara.

“Kami juga akan terus kawal dan pertebal pengamanan pada saat dilaksanakan pleno di tingkat kecamatan,” bebernya.

Kaposlek Cikande juga menjelaskan, selama pelaksanaan pemungutan suara dan penghitungan suara di TPS, kami tidak ada mendapati kejadian yang menonjol. Meski proses penghitungan suara di TPS ada yang berjalan hingga tengah malam dan subuh dini hari.

“Gangguan kamtibmas secara umum tidak ada. Jadi semua berjalan dengan aman,” sebutnya.

Selain fokus mengamankan penghitungan suara yang dilakukan di kantor kecamatan, Polsek Cikande juga akan tetap melakukan patroli gabungan dengan instansi lain seperti Koramil Cikande. Hal itu dilakukan sebagai bentuk cipta kondisi, agar masyarakat selalu merasa aman saat proses tahapan pemilu masih berlangsung.

Pasca pencoblosan dan penghitungan di TPS, kami belum mendapati pihak pihak yang tidak puas dengan hasil pemilu, sehingga ingin melakukan aksi yang tidak diinginkan.

“Pesta demokerasi sudah dilaksanakan, masing-masing pihak bisa menghargai apa pun hasilnya. Kalau ada yang merasa tidak benar, laporkan saja ke Bawaslu. Masyarakat harus bijak menyikapi pesta demokrasi ini,” pungkasnya.

Berita Terkait

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.
Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.
Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.
Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret
Sambangi Toko Sembako Ka SPK 1 Polsek Cipanas Polres Lebak, Sampaikan Pesan Kamtibmas
“Bhabinkamtibmas Sambang silaturahmi di Sekretariat PPS Sukasari”
Bhabinkamtibmas Bersama Anggota SPKT Polsek Cipanas Patroli Siang Sambangi Warung Madura

Berita Terkait

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:22

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Gelar Patroli Kedaerah Pada Jam Yang Dianggap Rawan.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:20

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Jalin Komunikasi Dan Bangun Kerjasama Dalam Harkamtibmas.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:17

Bhabinkamtibmas Polsek Ciwandan Polres Cilegon Ajak Masyarakat Peduli Dan Aktif Terhadap Lingkungannya.

Rabu, 28 Agustus 2024 - 06:12

Personil Polsek Ciwandan Polres Cilegon Laksanakan Patroli Malam Secara Rutin Demi Harkamtibmas.

Selasa, 27 Agustus 2024 - 18:40

Aksi Heroik,Anggota Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Berkelahi Dengan Pelaku Curanmor Di Halaman Parkir Indomaret

Berita Terbaru