Tingkatkan Kolaborasi dan Kesadaran akan Lingkungan, LindungiHutan Gelar Open House 2024

vritimes

Rabu, 28 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LindungiHutan menyelenggarakan Open House 2024 pada 29 Februari 2024 secara daring.

Open House LindungiHutan adalah acara yang dirancang untuk masyarakat umum dan para pemangku kepentingan untuk mengenal lebih dekat dengan LindungiHutan.

Acara ini memberikan kesempatan untuk audiens berinteraksi secara langsung dengan tim LindungiHutan, mendapatkan wawasan tentang proyek konservasi yang sedang berlangsung, dan terlibat dalam diskusi serta kegiatan yang bertujuan meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pelestarian hutan.

Open House akan diselenggarakan pada hari Kamis, 29 Februari 2024 secara daring pukul 13.00-15.00 WIB dengan judul “Refleksi 2023 dan Rencana Menyongsong Indonesia Hijau”.

Menghadirkan Miftachur Robani selaku CEO LindungiHutan dan perwakilan dari tim Research and Development (RnD). Kegiatan ini juga akan menceritakan tentang perjalanan LindungiHutan sekaligus menunjukkan dampak positif dari setiap program yang telah dilakukan.

Sepanjang tahun 2023, LindungiHutan berhasil mengumpulkan 181.176 pohon dan menanam 167.725 pohon yang tersebar di beberapa lokasi penghijauan. Berkolaborasi bersama 83 mitra brand dan perusahaan, 261 penggalang kampanye penghijauan, hingga 47 petani penggerak di lokasi penanaman.

LindungiHutan juga menghadirkan beberapa inisiatif baru seperti IMBANGI yaitu kalkulator jejak karbon, API LindungiHutan untuk mempermudah akses informasi terkait kampanye penghijauan bagi mitra, halaman proyek berisi kolaborasi konservasi non-penanaman pohon, dan lainnya.

Kami ingin memupuk rasa kesadaran, memiliki, dan tanggung jawab terhadap konservasi hutan dikalangan individu, komunitas hingga perusahaan. Acara ini juga menegaskan komitmen kami terhadap kolaborasi bersama mitra LindungiHutan sesuai dengan core value kami yaitu mudah, transparan, dan berkelanjutan.

“Acara ini wujud dari nilai-nilai dari LindungiHutan, salah satunya transparan. Setiap yang kami lakukan dapat diakses secara umum. Di acara ini masyarakat bisa bertanya, memberikan saran dan masukan kepada LindungiHutan,” ujar Miftachur Robani.

Untuk mengikuti acara ini, silakan melakukan pendaftaran melalui link https://tinyurl.com/lhopenhouse.

About LindungiHutan
LindungiHutan adalah start-up lingkungan yang berfokus pada aksi konservasi hutan dan pemberdayaan masyarakat sekitar hutan. Sebanyak 804 ribu pohon telah ditanam bersama 517 brand dan perusahaan. Kami menggandeng masyarakat lokal di 50 lokasi penanaman yang tersebar di Indonesia. Kami menghadirkan beberapa program seperti The Green CSR, Collaboratree dengan skema Product Bundling, Service Bundling dan Project Partner, serta program Carbon Offset.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

KAI Logistik Optimalkan KA Kontainer Reefer, Jaga Distribusi Pangan Segar Selama Natal dan Tahun Baru
Tingkatkan Keselamatan dan Kelancaran Perjalanan Kereta Api, KAI Daop 2 Bandung Lakukan Penggantian Rel dan Wesel KA di Sejumlah Titik
Natal dan Tahun Baru Aman, Wakil MUI Sekaligus Ketua FKUB DKI Jakarta Apresiasi Polri
BRI Region 6/Jakarta 1 Rayakan HUT ke-130 dengan Tumpengan dan Penghargaan
Dorong Masyarakat Gunakan Transportasi Umum saat Libur Akhir Tahun, KAI Terapkan Tarif Akhir Pekan pada Layanan LRT Jabodebek
Meriahkan Libur Nataru, KAI Services Percantik Loko Café dengan Nuansa Natal dan Tahun Baru
Perkuat Keamanan Sambut Nataru, Pelindo Multi Terminal Parepare Tambah Fasilitas X-Ray
Tembus 50.957 Penumpang Telah Dilayani di Wilayah Daop 7 Madiun, Tempat Duduk Masih Tersedia

Berita Terkait

Jumat, 2 Januari 2026 - 09:34

KAI Logistik Optimalkan KA Kontainer Reefer, Jaga Distribusi Pangan Segar Selama Natal dan Tahun Baru

Kamis, 1 Januari 2026 - 20:53

Tingkatkan Keselamatan dan Kelancaran Perjalanan Kereta Api, KAI Daop 2 Bandung Lakukan Penggantian Rel dan Wesel KA di Sejumlah Titik

Kamis, 1 Januari 2026 - 11:10

Natal dan Tahun Baru Aman, Wakil MUI Sekaligus Ketua FKUB DKI Jakarta Apresiasi Polri

Kamis, 1 Januari 2026 - 10:45

BRI Region 6/Jakarta 1 Rayakan HUT ke-130 dengan Tumpengan dan Penghargaan

Kamis, 1 Januari 2026 - 01:09

Meriahkan Libur Nataru, KAI Services Percantik Loko Café dengan Nuansa Natal dan Tahun Baru

Berita Terbaru