Tingkatkan Kualitas Data, Pemkab Pemalang Gelar Sosialisasi Statistik Sektoral

Kamis, 7 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemalang, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) menggelar Sosialisasi Statistik Sektoral di Sasana Bhakti, Rabu, (6/3/2024) . Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas data statistik sektoral di lingkungan perangkat daerah Kabupaten Pemalang.

Sosialisasi diikuti di hadiri diantara Sekda Pemalang Heriyanto, Kepala Diskominfo Pemalang, perwakilan dari seluruh perangkat daerah di Kabupaten Pemalang. Narasumber dalam kegiatan ini berasal dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pemalang dan Diskominfo Kabupaten Pemalang.

Sekda Kabupaten Pemalang Heriyanto mengatakan Peraturan Presiden Nomor 39 Tahun 2019 tentang Satu Data Indonesia mengamanatkan untuk mewujudkan keterpaduan perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, dan pengendalian pembangunan, perlu didukung dengan data yang akurat, mutakhir, terpadu, dapat dipertanggungijawabkan, mudah diakses, dan dibagipakaikan.

“Serta dikelola secara seksama, terintegrasi, dan berkelanjutan melalui penyelenggaraan Satu Data Indonesia,” ujarnya saat membuka sosialisasi penyelenggaraan statistik sektoral dan rekomendasi statistik, Rabu, (6/3/2024).

Dengan demikian, lanjut Heriyanto Satu Data Indonesia (SDI) telah menjadi tonggak penting dalam upaya pemerintah untuk memastikan data yang akurat, mutakhir, terpadu dan dapat dipertanggungjawabkan dalam berbagai sektor

Menurut Heriyanto satu data dan statistik sektoral menekankan prinsip – prinsip utama dalam pengelolaan data, termasuk memenuhi standar data, menyertakan metadata, mematuhi kaidah interoperabilitas data, serta menggunakan kode referensi dan/atau data induk.

“Sehingga, Penerapan SDI untuk Peningkatan Tata Kelola Data Sektoral di pemerintahan menciptakan ekosistem data yang lebih efisien, mengurangi duplikasi data, dan memastikan kualitas data yang lebih baik,” tuturnya di aula Sasana Bhakti Praja setempat.

Diketahui dalam minggu dan bulan – bulan ini Pemkab Pemalang sedang dalam tahap menyusun beberapa dokumen perencanaan antara lain Rencana Pembangunan Daerah Jangka Panjang (RPJP) 2025-2045, RPJMD 2025-2030, dan RKPD Tahun 2025, yang akan menjadi pedoman dalam Pembangunan di Kabupaten Pemalang di masa yang akan datang.

“Tentunya proses penyusunan dokumen- dokumen tersebut di atas sangat membutuhkan ketersediaan data,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu Sekda mengungkapkan data statistik dasar dan data statistik sektoral menjadi sumber rujukan dalam pelaksnaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (MUSRENBANG).

Untuk itu kualitas data yang diproduksi harus diperhatikan secara khusus oleh perangkat daerah dan instansi terkait lainnya selaku produsen data. Yakni yang memenuhi standar data, tersedianya metadata, menggunakan kode referensi dan memenuhi kaidah interoperabilitas
data.

“Masa depan Kabupaten Pemalang ada di tangan Bapak Ibu semua. Sebab, data yang berkualitas akan menghasilkan pembangunan yang berkualitas yang tepat guna, tepat sasaran, adaptif, berkelanjutan dan progresif, menuju masyarakat yang Sejahtera. Sebaliknya Pembangunan yang berkualitas akan menghasilkan data yang berkualitas pula,” ungkapnya dihadapan peserta sosialisasi.

Sementara itu, Kepala Diskominfo Kabupaten Pemalang,Joko Ngatmo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa data statistik sektoral sangat penting untuk mendukung perencanaan pembangunan daerah.

“Data statistik sektoral yang berkualitas akan membantu pemerintah dalam membuat kebijakan yang tepat sasaran dan efektif,” kata Joko Ngatmo.

Joko Ngatmo menambahkan bahwa sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman perangkat daerah tentang pentingnya statistik sektoral dan bagaimana cara menghasilkan data statistik yang berkualitas.

Peserta sosialisasi sejumlah 70 orang terdiri dari Sekretaris Badan/Dinas selalu Walidata Pendukung. Selain itu dalam kegiatan tersebut pihaknya juga mendatangkan narasumber dari BPS, Bappeda dan Diskominfo Pemalang.

Berita Terkait

Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung
Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,
Evaluasi Kinerja Aksi Shunting Wabup Intan Dorong Sinergi Berkelanjutan
TIM INH TERUS BERGERAK BERBAGI DI HARI jum’at
Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau operasi minyak di pasar
Kades Klebet dampingi Camat kemiri Pletakan batu pertama di mushola albarokah
Camat kemiri bersama KSB Madani Kunjungi Rumah magfiroh yang memiliki anak pengidap tumor
Pondok Pesantren Yayasan Assalam kemiri,SMP & SMK Mutiara Bangsa Kemiri Tangerang melaksanakan pemotongan hewan qurban Bersama TIM INH Bergerak

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:45

Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung

Minggu, 6 Juli 2025 - 19:54

Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,

Senin, 23 Juni 2025 - 20:14

Evaluasi Kinerja Aksi Shunting Wabup Intan Dorong Sinergi Berkelanjutan

Jumat, 20 Juni 2025 - 23:57

TIM INH TERUS BERGERAK BERBAGI DI HARI jum’at

Kamis, 19 Juni 2025 - 14:51

Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau operasi minyak di pasar

Berita Terbaru