Peduli Keselamatan, Kapolres Lebak Bagikan Helm Gratis ke Para Pengendara

Kamis, 14 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lebak, Selebritynews.id – Kapolres Lebak Polda Banten, AKBP Suyono S.I.K. didampingi Kasat Lantas AKP Mulya Sugiharto S.I.K, dan Personil Satlantas Polres Lebak melakukan inisiatif luar biasa dengan membagikan helm gratis kepada masyarakat sebagai upaya meningkatkan kesadaran keselamatan berlalu lintas di daerah hukum Polres Lebak. Kamis, (14/3/ 2024)

Kegiatan ini dilaksanakan Dalam Rangka ‘Operasi Keselamatan Maung 2024’ kepolisian resor lebak berupaya untuk mengurangi angka kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh ketidakpatuhan terhadap aturan keselamatan, AKBP Suyono S.I.K memimpin langsung kegiatan pembagian helm gratis di Jalan Hardiwinangun No.77, Muara Ciujung Timur, Kec.Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. Lebih dari 50 helm dibagikan kepada pengendara motor yang melintas, tanpa memandang status sosial atau ekonomi.

AKBP Suyono menyatakan, “Keselamatan berlalu lintas adalah tanggung jawab bersama. Dengan membagikan helm gratis, kami berharap dapat mengurangi jumlah korban kecelakaan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menggunakan helm saat berkendara,” Ujar Suyono.

Inisiatif yang dilakukan oleh Kapolres Lebak ini mendapat apresiasi tinggi dari masyarakat setempat serta berbagai pihak. Langkah ini diharapkan tidak hanya menjadi upaya jangka pendek, tetapi juga menjadi awal dari perubahan budaya keselamatan berlalu lintas yang lebih baik di wilayah Lebak.

Dengan adanya langkah proaktif ini, diharapkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas akan semakin meningkat di kalangan masyarakat Lebak, dan akan berdampak positif pada pengurangan angka kecelakaan serta kerugian yang ditimbulkannya.

“Kepolisian Resor Lebak berkomitmen untuk terus melakukan upaya-upaya preventif dan edukatif guna menciptakan lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib bagi seluruh masyarakat. Dengan dukungan semua pihak, harapan untuk mencapai tujuan tersebut menjadi semakin nyata,” tutup Suyono.

Berita Terkait

Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung
Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,
Evaluasi Kinerja Aksi Shunting Wabup Intan Dorong Sinergi Berkelanjutan
TIM INH TERUS BERGERAK BERBAGI DI HARI jum’at
Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau operasi minyak di pasar
Kades Klebet dampingi Camat kemiri Pletakan batu pertama di mushola albarokah
Camat kemiri bersama KSB Madani Kunjungi Rumah magfiroh yang memiliki anak pengidap tumor
Pondok Pesantren Yayasan Assalam kemiri,SMP & SMK Mutiara Bangsa Kemiri Tangerang melaksanakan pemotongan hewan qurban Bersama TIM INH Bergerak

Berita Terkait

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:45

Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung

Minggu, 6 Juli 2025 - 19:54

Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,

Senin, 23 Juni 2025 - 20:14

Evaluasi Kinerja Aksi Shunting Wabup Intan Dorong Sinergi Berkelanjutan

Jumat, 20 Juni 2025 - 23:57

TIM INH TERUS BERGERAK BERBAGI DI HARI jum’at

Kamis, 19 Juni 2025 - 14:51

Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau operasi minyak di pasar

Berita Terbaru