Polres Samosir Bersama Medis laksanakan Lokakarya Mini dan Rapat Lintas Sektoral

baktiar

Selasa, 28 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

 

Samosir-Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, Polres Samosir melalui Polsek Jajaran bersama Tim Kesehatan Kabupaten Samosir mengadakan Lokakarya Mini dan Rapat Lintas Sektoral.

Kegiatan ini berlangsung di berbagai lokasi di Kabupaten Samosir, dengan tujuan memaparkan program kesehatan dan mengevaluasi kendala yang dihadapi di lapangan. (28/05/2024)

Lokakarya Mini yang diadakan di Aula Kantor Desa Boho Kecamatan Sianjur Mula-mula dihadiri oleh perwakilan dari berbagai sektor.

Peserta lokakarya termasuk Bhabinkamtibmas AIPDA Lamtoro Sagala, PLKB Kabupaten Samosir Tetty Aritonang, petugas KB Sianjur Mula-mula, ahli gizi Puskesmas Limbong, serta perwakilan kepala desa dari Desa Boho, Ginolat, dan Siboro.

Dalam lokakarya ini, dibahas secara mendalam mengenai permasalahan stunting di Kecamatan Sianjur Mula-mula. Data menunjukkan terdapat 10 balita di Desa Boho, 6 balita di Desa Siboro, dan 9 balita di Desa Ginolat yang mengalami stunting. AIPDA Lamtoro Sagala menekankan pentingnya peran keluarga dalam mencegah stunting dengan menerapkan pola hidup sehat sejak dini.

“Stunting adalah persoalan kita bersama dan harus dimulai dari tanggung jawab keluarga. Berikan pola hidup sehat dari awal, dan ikuti petunjuk tim kesehatan demi pertumbuhan yang optimal bagi anak-anak kita,” ujar AIPDA Lamtoro Sagala.

Di tempat lain, Rapat Lintas Sektor yang berlangsung di Aula Puskesmas Simarmata, Kecamatan Simanindo, dihadiri oleh Kapolsek Simanindo AKP Nandi Butarbutar, SH, dan Bhabinkamtibmas Brigadir Kurniawan. Kegiatan ini juga melibatkan berbagai pihak terkait, seperti Sekretaris Camat Simanindo Belman Sidabukke, Kepala Puskesmas Simarmata Rindu Riama Pandiangan, SKM, serta sejumlah kepala desa dan bidan desa di wilayah kerja Puskesmas Simarmata.

Kapolsek Simanindo, AKP Nandi Butarbutar, SH, menyampaikan dukungan penuh dari pihak kepolisian terhadap upaya peningkatan pelayanan kesehatan. “Kami dari pihak keamanan mendukung kegiatan ini demi meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Kami mengimbau semua peserta untuk peduli terhadap kesehatan lingkungan dan meminta tim kesehatan untuk melayani masyarakat dengan optimal tanpa pandang bulu,” tegas AKP Nandi Butarbutar.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Samosir, Brigadir Vandu P Marpaung, menyatakan bahwa keterlibatan Polres Samosir dalam kegiatan ini adalah wujud kepedulian terhadap kesehatan masyarakat. “Kepolisian hadir dalam setiap kegiatan masyarakat dan memastikan semua berjalan sesuai SOP dan koridor yang ada,” ujarnya

“Kegiatan ini menunjukkan sinergi yang kuat antara kepolisian dan tim kesehatan/medis dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Samosir.” Pungkas Brigadir Vandu P Marpaung.

Berita Terkait

Polsek Pondok Gede Pospam Tol JORR Jatiwarna Lakukan Giat Operasi Lilin 2025
GPU Nvidia Dinilai Masih Tak Tertandingi, BofA Soroti Jarak Teknologi dengan Pesaing
Prediksi Harga USDT: Tetap Jadi Stablecoin Andalan?
Apa yang Bisa Dilakukan di Masa Pensiun? Susun Rencana dari Sekarang
Dari Solo ke Wonogiri, KA Lokal Batara Kresna Hadirkan Perjalanan Santai Bertarif Terjangkau
Dukung Ruang Publik Ramah Anak, PLN Indonesia Power UBP Lontar Serahkan Alat Bermain di Taman Kecamatan Kemiri (Kemiri Park)
KAI Daop 1 Jakarta Catat Enam Kejadian Pohon Tumbang Sepanjang 2025, Seluruhnya Berhasil Ditangani dengan Cepat
Lonjakan Investor Kripto Tembus 19,08 Juta, Indonesia Dibidik Exchange Global

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:44

Polsek Pondok Gede Pospam Tol JORR Jatiwarna Lakukan Giat Operasi Lilin 2025

Selasa, 30 Desember 2025 - 12:03

GPU Nvidia Dinilai Masih Tak Tertandingi, BofA Soroti Jarak Teknologi dengan Pesaing

Senin, 29 Desember 2025 - 22:42

Prediksi Harga USDT: Tetap Jadi Stablecoin Andalan?

Selasa, 23 Desember 2025 - 01:55

Apa yang Bisa Dilakukan di Masa Pensiun? Susun Rencana dari Sekarang

Senin, 22 Desember 2025 - 23:33

Dari Solo ke Wonogiri, KA Lokal Batara Kresna Hadirkan Perjalanan Santai Bertarif Terjangkau

Berita Terbaru