Penonton Buru Tiket Konser Senjien dan Ardhito Pramono di M Bloc Jakarta

Rabu, 19 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

poster Senjien Circle Concert (Ist)

poster Senjien Circle Concert (Ist)

SelebrityNews.id – Event konser bareng grup musik Senjien dan Ardhito Pramono yang akan digelar di Live House M Bloc Jakarta Selatan, Sabtu 22 Juni 2024 pukul 19.00 Wib, tiket konsernya diburu penonton.

Tentunya konser musik yang digandrungi masyarakat pecinta musik ini memberikan kabar gembira bagi grup musik Senjien dan solois Ardhito Pramono.

“Tiket yang baru dibuka beberapa hari lalu ini sudah laku 75 persen. Bagi yang belum mendapatkan tiket, bisa langsung dibeli di website Kios Tix dengan harga 100 ribu rupiah, dan bagi penonton yang beruntung ada hadiah tiket perjalanan Jakarta-Bali-Jakarta.,” ucap Timoti drumer Senjien.

Baca Juga Bali Jadi Saksi Single Pop Berjiwa Rock Persembahan DeEX Feat Ato Angkasa

Menurutnya, konser kolaborasi bersama Ardhito Pramono yang bertajuk “SENJIEN CIRCLE CONCERT VOL. 1” dipromotori The Ways Indonesia. Konser yang diapresiasi oleh banyak pihak, diantaranya ada Bank DKI dan Asosiasi Music Director Indonesia (AMDI) yang untuk pertama kali di Indonesia menyiarkan event konser ini secara live streaming.

Senjien yang dimotori formasi 10 personil yang dibagi dengan 3 section atau bagian, yaitu: vocal section, brass section, dan rhythm section ini merupakan grup musik asal Jakarta.

Formasi 10 orang personil tersebut adalah: Timoti Hutagalung (drum), Mikha Andreas (keyboard), Hafiz Aga (bas), Marcelius Oberlin (gutar), Harley Max (trumpet), Nissi Wardoyo (saxophone, flute), Hdey Maulana (vokal), Tesa Daguww (vokal), Erza Lazuardi (vokal), dan Annya Phara (vokal).

Pada konser nanti, sekaligus Senjien juga meluncurkan single terbarunya bertajuk “Gadis Manis” ciptaan Djalu Balapria Wardhana.

Single ini bercerita tentang kehidupan gadis sexy yang gaya hidupnya serba glamour dan hedonis, yang haus akan kemewahan.

Baca Juga Pajangkan Pisang di GBK, Sunpride Pecahkan Rekor MURI

Dalam penggarapan musik, Senjien berbeda dengan grup musik Indonesia lainnya. Karena Senjien memainkan musik dengan menggabungkan karakter dari berbagai elemen musik bergenre jazz dan pop modern yang dikemas dengan easy listening.

Sedangkan Ardhito Pramono pada “SENJIEN CIRCLE CONCERT VOL. 1” nanti akan menyuguhkan penampilan terbaiknya untuk para penggemarnya.

“Halo gue Ardhito Pramono, jangan lupa nonton showcase Senjien di M Bloc Space tanggal 22 Juni 2024 karena kita akan berseru-seruan disana. Saya akan membawakan beberapa lagu original saya dan 1 lagi surprise bersama Senjien. Sampai ketemu disana teman-teman,” papar Ardhito Pramono, yang dikutip dari instastory Instagram miliknya.***

Berita Terkait

Berkolaborasi Daun Jatuh dengan Prilly Latuconsina Merasa ada  Kedeketan Batin
Siti Badriah Luncurkan Album Baru “Aku Butuh Perawatan”
Sara Fajira Akan Tampil Bersama Tony Wenas Dalam Konser ‘The Piano Man di Surabaya
Fariz RM Tampil Bersama Tony Wenas Dalam Konser The Piano Man di Surabaya
People Fest DPR,Dari Anak Muda Mudi Orang Tua Joget Bersama Selebritynews.id
Albert Tanabe, Bakat Seni Mengiringinya Masuk dalam Pergaulan Musik
Arisan Cinta Persahabatan
Bersama Nagaswara, Sandrina Merilis Single “Ayo Pacaran” Ciptaan Endang Raes

Berita Terkait

Sabtu, 9 November 2024 - 12:31

Berkolaborasi Daun Jatuh dengan Prilly Latuconsina Merasa ada  Kedeketan Batin

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 22:18

Siti Badriah Luncurkan Album Baru “Aku Butuh Perawatan”

Rabu, 9 Oktober 2024 - 00:04

Sara Fajira Akan Tampil Bersama Tony Wenas Dalam Konser ‘The Piano Man di Surabaya

Senin, 7 Oktober 2024 - 11:58

Fariz RM Tampil Bersama Tony Wenas Dalam Konser The Piano Man di Surabaya

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 07:34

People Fest DPR,Dari Anak Muda Mudi Orang Tua Joget Bersama Selebritynews.id

Berita Terbaru