Film Animasi “Nussa: Kamu.. Antta” Petualangan Kecil yang Sarat Makna

Jumat, 5 Juli 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SelebrityNews. Jakarta – Visinema Studios dengan bangga mengumumkan perilisan film pendek terbaru mereka, “Nussa: Kamu.. Antta” yang disutradarai Cicis Martantio. Kisah menyentuh tentang pertemuan pertama Nussa dan Rarra dengan kucing peliharaan mereka, Antta, ini akan tayang eksklusif di YouTube Nussa Official mulai Jumat, 5 Juli 2024.

Setelah kesuksesan besar film animasi komedi keluarga “Nussa” pada tahun 2021, yang diproduksi oleh the Little Giantz dan Visinema Pictures, kini penggemar setia animasi ini dan keluarga dapat menikmati kisah baru yang penuh kehangatan dan pelajaran berharga.

Sebelumnya film ini di adaptasi dari serial animasi yang meraih penghargaan Film Animasi Terbaik di Festival Film Indonesia 2019 dan telah mencuri hati penonton dengan cerita-cerita yang inspiratif dan menghibur.

Anggia Kharisma, selaku Executive Producer dari Visinema Studios, menjelaskan alasan di balik produksi film pendek “Nussa: Kamu.. Antta”.

“Di Visinema Studios, kami sangat peduli dengan cerita-cerita keluarga yang dapat memberikan hiburan sekaligus pendidikan. Kami ingin menyajikan konten yang tidak hanya menghibur, tetapi juga mendidik dengan nilai-nilai baik, sehingga setiap anggota keluarga dapat menikmati waktu bersama dengan lebih hangat & menyenangkan. Dengan karakter-karakter yang menarik dan cerita-cerita yang inspiratif, animasi ini tidak hanya menghibur tetapi juga memberikan pelajaran berharga yang relevan dengan kehidupan sehari-hari,” ungkap Anggia.

“Nussa: Kamu.. Antta” bukan sekadar film pendek.

Ini adalah perwujudan dari visi Visinema Studios untuk terus menciptakan konten yang mendekatkan keluarga dan memperkaya nilai-nilai moral dalam kehidupan sehari-hari. Pertemuan pertama Nussa dan Rarra dengan Antta, kucing lucu dan menggemaskan, akan membawa penonton pada petualangan kecil yang sarat makna, penuh dengan momen-momen manis dan pelajaran hidup yang berharga.

Film ini bercerita tentang situasi menjelang akhir Ramadhan, di saat Nussa (8) sibuk dengan tugas prakarya sementara adiknya, Rarra (6), asyik dengan anak kucing jalanan yang dibawa pulang dari pasar. Ketika anak kucing itu merusak maket Nussa, konflik terjadi. Rarra menghilang saat berbuka puasa, membuat Nussa panik mencarinya hingga ke rumah Pak Ucok.

Mereka akhirnya kembali dengan selamat, namun kejutan besar menanti mereka di rumah. Jangan lewatkan kehangatan cerita “Nussa: Kamu.. Antta” dan temukan bagaimana Nussa dan Rarra belajar tentang tanggung jawab, kasih sayang, dan kebersamaan dalam merawat Antta.

Segera tandai kalender Anda dan pastikan untuk menyaksikan tayangan perdana pada Jumat, 5 Juli 2024 di YouTube Nussa Official.

Untuk informasi lebih lanjut dan update terbaru mengenai Nussa, ikuti kami di sosial media @nussaofficial. Mari bersama-sama menikmati kisah inspiratif ini dan berbagi momen berharga dengan keluarga tercinta. ****

Red: Dd/Yd

Berita Terkait

Aswar Wahab, Pengusaha Dunia Akhirat Pembelajar Universitas Kehidupan dan Penjaga Asa Yatim Dhu’afa Indonesia
Understand Damage Before It Happens – Join PetroSync’s API 571 Training and Lead in Asset Integrity
Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung
Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,
Evaluasi Kinerja Aksi Shunting Wabup Intan Dorong Sinergi Berkelanjutan
TIM INH TERUS BERGERAK BERBAGI DI HARI jum’at
Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau operasi minyak di pasar
Kades Klebet dampingi Camat kemiri Pletakan batu pertama di mushola albarokah

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 17:51

Aswar Wahab, Pengusaha Dunia Akhirat Pembelajar Universitas Kehidupan dan Penjaga Asa Yatim Dhu’afa Indonesia

Senin, 14 Juli 2025 - 11:18

Understand Damage Before It Happens – Join PetroSync’s API 571 Training and Lead in Asset Integrity

Jumat, 11 Juli 2025 - 16:45

Lawang Pitu dan Irang Arhad (Boomerang) Akan Tampil Memukau: Gebrak Panggung Dengan Enerjik yang Tak Terbendung

Minggu, 6 Juli 2025 - 19:54

Wakil Bupati Tangerang, Intan Nurul Hikmah, menghadiri kegiatan santunan anak yatim yang digelar di Aula HAJ, Kecamatan Sepatan,

Senin, 23 Juni 2025 - 20:14

Evaluasi Kinerja Aksi Shunting Wabup Intan Dorong Sinergi Berkelanjutan

Berita Terbaru