6 Buah Ini Bikin Kulit Sehat dan Wajah Glowing

Rabu, 30 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kulit membutuhkan nutrisi yang cukup agar tetap sehat dan cerah. Untuk itu, Anda perlu menjaga dan merawat kesehatan kulit, baik dengan mengaplikasikan bahan perawatan kulit maupun mengonsumsi makanan sehat seperti buah-buahan.

Buah-buahan dapat menjaga kesehatan kulit dari dalam. Selain bisa mencerahkan kulit, mengonsumsi buah juga mencegah kerusakan akibat sinar matahari yang mengganggu proses pemecahan kolagen.

Berikut ini 6 buah yang bermanfaat untuk menyehatkan dan mencerahkan kulit.

1. Pisang
Pisang mengandung asam amino yang dapat meningkatkan elastisitas kulit. Buah ini juga mengandung seng dan kalium. Seng mampu melawan infeksi bakteri dan mencegah jerawat, sedangkan kalium dapat menghidrasi kulit yang dehidrasi. Selain itu, menggosokkan bagian dalam kulit pisang pada wajah, bisa membuat wajah Anda lebih glowing.

2. Delima
Buah delima sangat baik untuk kulit karena mengandung polifenol yang mampu melawan radikal bebas dan meningkatkan aliran darah. Hal ini membuat kulit lebih sehat melalui detoksifikasi. Jika digunakan secara teratur, delima bisa mencerahkan kulit serta membantu menyamarkan garis-garis wajah dan bintik-bintik. Delima juga mampu mencegah dan mengobati kerusakan kulit yang disebabkan oleh sinar ultraviolet matahari. Mengonsumsi kulit delima bersama dengan bijinya, mampu mendorong pertumbuhan sel dan menghambat munculnya keriput secara alami.

3. Pepaya
Buah pepaya yang ditumbuk bisa membantu menghaluskan kulit yang kasar dan mengatasi masalah pigmentasi. Mengaplikasikan masker dari bahan pepaya juga membuat kulit lebih kenyal dan dapat mengatasi kerutan yang datang lebih dini.

4. Jeruk
Jus jeruk dapat mengatasi masalah kulit kusam dan komedo, mengurangi noda, serta mengobati jerawat. Selain itu, mengonsumsi buah jeruk atau jus jeruk secara teratur dapat membuat kulit lebih cerah.

5. Apel
Buah apel sangat baik untuk kulit karena dapat menghilangkan patogen dan minyak berlebih. Dengan demikian, kulit jadi lebih sehat dan wajah Anda pun lebih glowing.

6. Semangka
Semangka mengandung zat yang dapat mengencangkan kulit secara alami. Selain itu, buah semangka mampu merevitalisasi kulit kusam menjadi lebih cerah.

Demikianlah 6 rekomendasi buah yang bisa membuat kulit sehat dan wajah glowing. Selain menyehatkan kulit, buah-buahan tersebut juga bagus untuk menjaga kesehatan tubuh. Dengan tubuh yang sehat, kecantikan Anda pun akan terpancar secara alami dari dalam.

Berita Terkait

Na každém skoku se skrývá šance, kterou ti nabídne Chicken Road, ale pozor, aby tě neohrozila plamen
Praktik Pertanian Berkelanjutan Lawan Perubahan Iklim, PLN Indonesia Power UBP Lontar Raih Apresiasi Penghargaan CSR & Pengembangan Desa Berkelanjutan (PDB) Awards 2025
Providers
Регистрация Libertex Portfolio
Пункт в трейдинге: определение и значение Гид по Китаю
Заработок на Форекс: все виды с наглядными примерами
Заработок на Форекс: все виды с наглядными примерами
PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar Gelar Green Action: Tanam 5.000 Pohon Mangrove Sambut 3 Dekade Perusahaan sebagai Wujud Komitmen Green Sustainability

Berita Terkait

Senin, 6 Oktober 2025 - 23:39

Na každém skoku se skrývá šance, kterou ti nabídne Chicken Road, ale pozor, aby tě neohrozila plamen

Senin, 6 Oktober 2025 - 11:52

Praktik Pertanian Berkelanjutan Lawan Perubahan Iklim, PLN Indonesia Power UBP Lontar Raih Apresiasi Penghargaan CSR & Pengembangan Desa Berkelanjutan (PDB) Awards 2025

Jumat, 3 Oktober 2025 - 04:20

Providers

Selasa, 30 September 2025 - 18:35

Регистрация Libertex Portfolio

Selasa, 30 September 2025 - 18:35

Пункт в трейдинге: определение и значение Гид по Китаю

Berita Terbaru