BRI Branch Office Tanah Abang Dukung Kunjungan Kerja Komisi X DPR RI dan Sekretaris Jenderal Kemendikdasmen RI dalam Sosialisasi Program Indonesia Pintar 2025

Rabu, 15 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pada Selasa, 14 Oktober 2025, BRI Branch Office Tanah Abang turut berperan aktif dalam kegiatan kunjungan kerja Anggota Komisi X DPR RI dan Sekretaris Jenderal Kemendikdasmen RI yang bertempat di SMK Negeri 14 Jakarta. Acara ini merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam sosialisasi percepatan Program Indonesia Pintar (PIP) tahun 2025, sebuah inisiatif nasional untuk mendorong pemerataan akses pendidikan bagi seluruh pelajar Indonesia.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ibu Himmatul Aliyah, Anggota Komisi X DPR RI, serta jajaran dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Dalam kesempatan tersebut, secara simbolis dilakukan penyerahan buku tabungan PIP kepada para siswa SMKN 14 Jakarta oleh Ibu Himmatul Aliyah, sebagai bentuk komitmen bersama dalam memastikan bantuan pendidikan dapat tersalurkan secara tepat sasaran dan transparan.

Sebagai mitra penyalur resmi Program Indonesia Pintar, Bank BRI melalui Branch Office Tanah Abang turut memastikan kesiapan layanan perbankan agar proses pembukaan rekening dan penyaluran dana bantuan berjalan dengan cepat dan aman. Dukungan ini sejalan dengan komitmen BRI untuk terus berperan aktif dalam mendukung program pemerintah, khususnya di bidang pendidikan dan pemberdayaan generasi muda.

Kegiatan ini juga menjadi momentum penting bagi BRI untuk memperkuat kolaborasi dengan lembaga pendidikan dan instansi pemerintah, sekaligus menunjukkan peran nyata BRI dalam mendukung inklusi keuangan bagi pelajar di seluruh Indonesia.

Dengan semangat “Melayani Dengan Sepenuh Hati”, BRI akan terus mendukung berbagai program pemerintah yang berorientasi pada peningkatan kesejahteraan dan kemajuan pendidikan bangsa.

Tentang PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Region 6/Jakarta 1

Jl. Veteran II No. 8 Gambir Jakarta Pusat 10110

 

Press release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

BRI Branch Office Jatinegara dan Sekolah Tinggi Hukum Militer Teken Kerja Sama: Perluas Akses Tabungan dan Pinjaman Briguna
Dukung Indonesia Emas 2045, PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar Resmikan Program TAMASYA di TPA Ummi & TPA Permata Kabupaten Tangerang
Dukung Transisi Energi, PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar dan Kelompok NOSATA Alumni Sekolah Khusus Negeri 01 Balaraja Wujudkan Konsep Membatik Ramah Lingkungan
XRP and BTC Investors Turn to DEAL Mining Cloud Contracts for Daily Crypto Income
Camat Kemiri Rudi HK Menghadiri Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad saw Di Desa Klebet
Ketum Gapersus: Gali Potensi Penguatan Ekonomi Lokal Kunci Wujudkan “Bogor Istimewa”
Padepokan Cimande Tarikolot Nusantara Hadiri Acara Puncak Taman Mangruve
Peran Media Siber Nusantara dan Medsos Dalam Semangat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Berita Terkait

Rabu, 15 Oktober 2025 - 12:41

BRI Branch Office Tanah Abang Dukung Kunjungan Kerja Komisi X DPR RI dan Sekretaris Jenderal Kemendikdasmen RI dalam Sosialisasi Program Indonesia Pintar 2025

Rabu, 15 Oktober 2025 - 12:11

BRI Branch Office Jatinegara dan Sekolah Tinggi Hukum Militer Teken Kerja Sama: Perluas Akses Tabungan dan Pinjaman Briguna

Senin, 13 Oktober 2025 - 10:29

Dukung Indonesia Emas 2045, PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar Resmikan Program TAMASYA di TPA Ummi & TPA Permata Kabupaten Tangerang

Rabu, 17 September 2025 - 10:58

Dukung Transisi Energi, PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar dan Kelompok NOSATA Alumni Sekolah Khusus Negeri 01 Balaraja Wujudkan Konsep Membatik Ramah Lingkungan

Rabu, 10 September 2025 - 22:57

XRP and BTC Investors Turn to DEAL Mining Cloud Contracts for Daily Crypto Income

Berita Terbaru