Kini Hadir Pertama Di Palembang Kai Fit Factory Dan Kai Coffee Shop

Minggu, 16 Juni 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Palembang, Selebritynews.id – Kai Fit Factory dan Kai Coffee shop merupakan tempat Fitness atau kebugaran dengan fasilitas peralatan Gym import dan tempat tongkrongan yang nyaman resmi dibuka untuk umum, Sabtu (15/06/2024).

Terinspirasi dari Pejuang, Kemenangan, dan Kesuksesan, Kai Fit Factory yang beralamat di jalan KH. Wahid Hasyim nomor 9 Kelurahan Tuan Kentang Kecamatan Seberang Ulu 1 ini diharapkan menjadi tempat yang bisa membawa kemenangan dan kesuksesan.

Bella Ardhie selaku Owner dari Kai Fit Factory dan Coffee Shop mengatakan, Kai Fit ini merupakan tempat kebugaran dengan fasilitas peralatan gym import kualitas internasional sekaligus tempat tongkrongan, tentunya dengan harga sangat murah dan terjangkau.

“Peralatan kita ini semuanya impor, standar komersial, kualitas internasional, semua di beli dari luar. Disini harganya sangat terjangkau untuk umum, Kita ada kelas-kelasnya, kalau untuk siswa itu cuma 149.000 saja, mahasiswa 175.000, kalau umum 199.000 perbulannya, boleh di survey ke tempat lain, di sini yang termurah harganya,” Ujarnya 

Bella menuturkan, Selain tempat kebugaran, di Kai Coffee menyediakan Kopi yang merupakan salah satu bahan alami untuk meningkatkan energi, dan dapat merilexkan, serta sebagai energi natural. Di Kai coffee tidak hanya ada menu kopi saja, banyak minuman lainnya seperti jus sehat, dan jus protein yang bisa membantu pembentukan otot-otot, dan masalah otot.

“Kita juga menawarkan suplemen hanya Rp20.000 orang sudah bisa minum suplemen mahal yang harganya ratusan ribu, tapi kita bisa sediakan perporsi, jadi sangat terjangkau. Kita punya dua lantai, semuanya terisi alat-alat gym yang kualitas semuanya dari luar ini produk internasional,” Bebernya.

Lanjutnya, Di Kai Fit Factory juga menyediakan kelas studio klasik, kelas trampolin, Yoga aerobik, Zumba, trx, Town feed, semuanya lengkap, dan itu hanya Rp30.000 perkedatangan. Jika ingin berlangganan perbulan dan setiap hari latihan, cukup bayar Rp400.000 saja sudah bisa main kelasnya setiap hari, sepanjang hari, bisa ikut semua ikut kelas.

“Pada grand opening ini kita memberikan promo untuk 50 pendaftar pertama, gratiskan biaya pendaftaran, dan yang langsung daftar 6 bulan dapat free 2 bulan, jadi jatahnya 8 bulan,” Tutupnya. (Suriah) 

Berita Terkait

Direktur ToBe Institute Tegaskan Gelar Pahlawan untuk Soeharto Adalah Pengakuan Jasa Nyata.
Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau RTLH di Kresek, Segera Dibedah Jadi Hunian Layak
Join PetroSync ASME Training — Where Knowledge Meets Engineering Power
Dukung Produktivitas Keluarga Pekerja, PLN IP UBP Lontar dan BKKBN Provinsi Banten Sepakati PKS Pelaksanaan Program TAMASYA
Wakil Bupati (Wabup) Tangerang, Intan Nurul Hikmah terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia
PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar Bersama Wakil Presiden RI Dukung Aksi Perlindungan dan Pengelolaan Ekosistem Mangrove Menuju Net Zero Emission 2060
BRI Branch Office Pluit Region 6/Jakarta 1 Tandatangani MoU Payroll dengan PT Lucky Mom Indonesia
Rayakan Hari Listrik Nasional dan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2025 PLN Indonesia Power UBP Banten 3 Lontar Bawa Pulang 3 Pengharagaan HSSE Awards 2025

Berita Terkait

Minggu, 9 November 2025 - 00:50

Direktur ToBe Institute Tegaskan Gelar Pahlawan untuk Soeharto Adalah Pengakuan Jasa Nyata.

Kamis, 6 November 2025 - 18:49

Wabup Intan Nurul Hikmah Tinjau RTLH di Kresek, Segera Dibedah Jadi Hunian Layak

Minggu, 2 November 2025 - 20:08

Join PetroSync ASME Training — Where Knowledge Meets Engineering Power

Minggu, 2 November 2025 - 17:50

Dukung Produktivitas Keluarga Pekerja, PLN IP UBP Lontar dan BKKBN Provinsi Banten Sepakati PKS Pelaksanaan Program TAMASYA

Minggu, 2 November 2025 - 17:34

Wakil Bupati (Wabup) Tangerang, Intan Nurul Hikmah terpilih sebagai Ketua Komite Olahraga Masyarakat Indonesia

Berita Terbaru