Single Berjudul Luka Rilis Versi Akustik, Angkasa Band: “Luka” Versi Akustik Lebih Menyentuh Hati

Kamis, 21 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Angkasa Band Sebut Single

Angkasa Band Sebut Single "Luka" Versi Akustik Menyentuh Hati (Foto/Ist)

Angkasa band dengan single terbarunya bertajuk “Luka” versi akustik yang dirilis NAGASWARA ini lebih renyah di telinga publik musik tanah air. Hal ini diakui para personilnya.

“Single “Luka” versi akustik yang dirilis NAGASWARA dua minggu lalu ini sangat terasa bedanya. Apalagi semua personil mengeksplor dengan kekuatan skilnya dalam bermusik. Kita puas banget, termasuk dengan penggarapan video klipnya yang artistik,” jelas Ato, Senin (18/3/2024).

Baca Juga Berencana Jual Mobil CKD, NETA Akan Operasikan Pabrik Produksi Lokal Mei Ini

Single “Luka” ini merupakan bagian dari lagu yang terdapat pada album perdana Angakasa band yang dirilis pada tahun 2007. Bedanya, saat ini penggarapan musiknya versi akustik, sedangkan liriknya tak ada perubahan.

Angkasa band asal kota Cianjur Jawa Barat yang di gawangi Ato (vokal), Rizki (gitar) Ovick (bass), Anggi (drum), dan Gita(keyboard) sangat optimis dengan singke terbarumya ini akan sukses di masyarakat dan di seluruh platform digital.

Menurut Rizki, untuk isian gitarnya juga menggunakan full gitar akustik. Karena kekuatan lagu versi akustik itu juga pada petikan gitar. Terdengar dengan suara gitar yang jernih, tanpa menggunakan efect sound distorsi. Makanya di single ini para personil Angkasa band sangat menjaga atmosfir akustiknya, termasuk saat final mixing.

Baca Juga Puasa ke-9, Luvia “Orang Yang Salah” Tembus 18 Juta Views

“Karena biasanya lagu dengan versi akustik akan lebih pas di telinga dan cepat menyentuh hati para pendengarna,” sambung Rizki.

“Harapan Angkasa, single “Luka” versi akustik ini akan mengulang sukses, mengingat secara di medsos single ini sudah familiar,” tambah Ovick.

Versi akustik lebih harmonis secara keseluruhan. Sebelumnya single “Luka” ini sudah digarap versi collabs dan live music dengan Youtuber Angga Candra. Dimana video musiknya sempat Trending di YouTube Musik.

Berita Terkait

RQD Bakal Mendunia, Grup Band Mahasiswa Tuna Netra Pertama di Indonesia yang Rilis Mini Album Digital
Karyn, Konten Kreator Jebolan Kontes Swara Bintang MNCTV akan Rilis Single Pop
INTRO, Rintisan 2 Orang Muda yang Mumpuni di Tanjung Priok, Bakal Merajai One Stop Entertainment Tanah Air
Iwong Penyanyi dan Komposer, “Si Pedagang Es Mojito” di Lampung itu Akan Rilis 150 Lagu di Platform Digtal
Adna Oekon Bersama Label SSM Records Rilis Debut Single Kisruh Cinta, Bakal Hits di Radio!
Phantom Luncurkan Mini Album Digital Bersama Label Akar Musik, Paska Kasmaran Hits di Medsos
Keke Lo Solois Pop Indonesia yang Kian Bersinar, Konsernya Selalu dinanti, Bikin Bangga Jambi
Atta Videomaker dan Filmmaker Bercita Rasa Hoki, Ahmad Dhani yang Buka Jalan Saya ke Bos Label!

Berita Terkait

Rabu, 24 September 2025 - 08:13

RQD Bakal Mendunia, Grup Band Mahasiswa Tuna Netra Pertama di Indonesia yang Rilis Mini Album Digital

Sabtu, 20 September 2025 - 22:16

Karyn, Konten Kreator Jebolan Kontes Swara Bintang MNCTV akan Rilis Single Pop

Senin, 15 September 2025 - 11:11

INTRO, Rintisan 2 Orang Muda yang Mumpuni di Tanjung Priok, Bakal Merajai One Stop Entertainment Tanah Air

Minggu, 14 September 2025 - 14:11

Iwong Penyanyi dan Komposer, “Si Pedagang Es Mojito” di Lampung itu Akan Rilis 150 Lagu di Platform Digtal

Rabu, 10 September 2025 - 16:44

Adna Oekon Bersama Label SSM Records Rilis Debut Single Kisruh Cinta, Bakal Hits di Radio!

Berita Terbaru

Terkini

Providers

Jumat, 3 Okt 2025 - 04:20

Event

Kontribusi Kita pada Emisi Kata

Rabu, 1 Okt 2025 - 15:33