Kapolres Serang Buka Puasa Bersama dengan Emak Emak Warga Desa Pulo

Nurjen

Minggu, 31 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Polres Serang, Selebrity news.id – Suasana santai dan gembira terlihat di wajah emak-emak warga Desa Pulo, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang saat buka puasa bersama Kapolres Serang AKBP Condro Sasongko di Mapolsek Ciruas, Minggu (31/3/2024).

Buka puasa bersama ini merupakan rangkaian kegiatan Safari Ramadhan Kapolres Serang sekaligus mempererat tali silaturahmi.

Selain buka puasa bersama, acara Safari Ramadhan dengan warga Desa Pulo ini juga diselingi dengan pemberian bingkisan sembako.

“Acara buka puasa bersama warga ini tidak lain untuk lebih memperat jalinan silaturahmi baik oleh pendahulu saya maupun Kapolsek,” ungkap Kapolres.

Selain bersilaturahmi, Kapolres juga ingin mengetahui kondisi masyarakat di sekitar mapolsek. Selain itu pertemuan dengan warganya ini, Kapolres bisa mengetahui aktivitas anggota dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat sekitar.

“Biasanya ibu-ibu lebih tahu soal kondisi ekonominya, jadi kesempatan bersilaturahmi ini saya pergunakan untuk mengetahui seperti apa kondisi masyakarat sekitar, serta pelayanan yang diberikan anggota. Dengan program seperti ini, Insha Allah wilayah hukum Polres Serang aman terkendali,” tandasnya.

Lebih lanjut Condro berharap bantuan sembako yang diberikan dapat dipergunakan sebaik mungkin dan bisa membantu mengurangi beban masyarakat terlebih mendekati lebaran Idul Fitri yang hanya tinggal beberapa hari.

“Mudah-mudahan kehadiran kami dapat membantu dalam melayani masyarakat. Saya berpesan kepada terus mengawasi aktivitas anak-anaknya agar lebih fokus belajar dan beribadah,” ungkap Kapolres.

Maisaroh (55 tahun) salah satu warga menyampaikan rasa senang bisa berbuka puasa bersama Kapolres. Nenek 3 cucu ini juga mengucapkan terimakasih kepada Kapolres yang telah memberikan bantuan sembako.

“Alhamdulillah, senang bisa buka puasa bersama Kapolres. Apalagi pelayanan buka puasa bersama sangat istimewa. Saya mendoakan Kapolres selalu diberikan kesehatan dan rejeki,” ucapnya.

Berita Terkait

Polsek Pondok Gede Pospam Tol JORR Jatiwarna Lakukan Giat Operasi Lilin 2025
GPU Nvidia Dinilai Masih Tak Tertandingi, BofA Soroti Jarak Teknologi dengan Pesaing
Prediksi Harga USDT: Tetap Jadi Stablecoin Andalan?
Apa yang Bisa Dilakukan di Masa Pensiun? Susun Rencana dari Sekarang
Dari Solo ke Wonogiri, KA Lokal Batara Kresna Hadirkan Perjalanan Santai Bertarif Terjangkau
Dukung Ruang Publik Ramah Anak, PLN Indonesia Power UBP Lontar Serahkan Alat Bermain di Taman Kecamatan Kemiri (Kemiri Park)
KAI Daop 1 Jakarta Catat Enam Kejadian Pohon Tumbang Sepanjang 2025, Seluruhnya Berhasil Ditangani dengan Cepat
Lonjakan Investor Kripto Tembus 19,08 Juta, Indonesia Dibidik Exchange Global

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 09:44

Polsek Pondok Gede Pospam Tol JORR Jatiwarna Lakukan Giat Operasi Lilin 2025

Selasa, 30 Desember 2025 - 12:03

GPU Nvidia Dinilai Masih Tak Tertandingi, BofA Soroti Jarak Teknologi dengan Pesaing

Senin, 29 Desember 2025 - 22:42

Prediksi Harga USDT: Tetap Jadi Stablecoin Andalan?

Selasa, 23 Desember 2025 - 01:55

Apa yang Bisa Dilakukan di Masa Pensiun? Susun Rencana dari Sekarang

Senin, 22 Desember 2025 - 23:33

Dari Solo ke Wonogiri, KA Lokal Batara Kresna Hadirkan Perjalanan Santai Bertarif Terjangkau

Berita Terbaru