Tingkatkan Kemanunggalan TNI-Rakyat, Koramil 07/Lunyuk Gotong Royong Pembangunan Masjid

Sabtu, 12 Oktober 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NTB, Sumbawa – Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Koramil 1607-07/Lunyuk melaksanakan kegiatan karya bhakti yang berlangsung di Dusun Mekarsari, Desa Perung, Kecamatan Lunyuk, pada Sabtu (12/10/2024).

 

Kegiatan tersebut diikuti oleh anggota Koramil 1607-07/Lunyuk bersama pemerintah desa dan masyarakat setempat. Mereka bergotong royong melakukan pengecoran lantai Masjid Al Hidayah yang terletak di Dusun Mekarsari, sebagai bentuk kebersamaan dalam membangun fasilitas ibadah yang lebih nyaman bagi warga.

 

Babinsa Desa Perung, Serka Sahrudin, menjelaskan bahwa karya bhakti ini juga sekaligus untuk memperingati HUT ke-79 TNI. “Kegiatan ini merupakan wujud nyata dari kemanunggalan TNI dengan rakyat, di mana kami selalu hadir dan siap membantu masyarakat dalam berbagai hal, termasuk pembangunan sarana ibadah,” ujarnya.

 

Serka Sahabudin juga menambahkan bahwa sinergi antara TNI dan masyarakat seperti ini sangat penting untuk menciptakan hubungan yang lebih erat dan harmonis. Dengan semangat gotong royong, harapannya kegiatan ini dapat terus berlangsung demi kesejahteraan dan kemajuan bersama.

 

Melalui kegiatan karya bhakti ini, diharapkan dapat meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong antara TNI dan masyarakat di wilayah. Selain itu, kegiatan seperti ini juga diharapkan dapat mempererat hubungan emosional antara aparat TNI dengan warga, sehingga tercipta rasa saling percaya dan sinergi dalam menjaga keamanan serta mendukung pembangunan desa. (Pendim Sumbawa).

Berita Terkait

Kapolsek Metro Penjaringan Gelar Refleksi Pengabdian Sekaligus Santunan Anak Yatim 
Polri Ungkap Hasil Sidang Etik Kasus Pemerasan DWP: 2 PTDH
Polsek Metro Penjaringan Gelar Program Polisi Sahabat Anak
Dinuansa Natal, Polres Samosir Perketat Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja
Polsek Pelangiran Laksanakan Kegiatan Sambang dan Sosialisasi Kamtibmas untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat
Polsek Pelangiran Gelar Sambang dan Sosialisasi Kamtibmas, Masyarakat Antusias
Polsek Pelangiran Sambangi Warga Tingkatkan Kewaspadaan Terhadap Potensi Gangguan Keamanan
Polsek Pelangiran Menggelar Pertemuan dengan Tokoh Masyarakat Bahas Langkah Langkah Strategis

Berita Terkait

Kamis, 2 Januari 2025 - 23:15

Kapolsek Metro Penjaringan Gelar Refleksi Pengabdian Sekaligus Santunan Anak Yatim 

Kamis, 2 Januari 2025 - 08:02

Polri Ungkap Hasil Sidang Etik Kasus Pemerasan DWP: 2 PTDH

Selasa, 17 Desember 2024 - 15:26

Polsek Metro Penjaringan Gelar Program Polisi Sahabat Anak

Minggu, 15 Desember 2024 - 15:30

Dinuansa Natal, Polres Samosir Perketat Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja

Sabtu, 14 Desember 2024 - 16:17

Polsek Pelangiran Laksanakan Kegiatan Sambang dan Sosialisasi Kamtibmas untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat

Berita Terbaru